Maliharjo News :

*****

-
-
Home » , » Mengenal Hormon Reproduksi Ikan

Mengenal Hormon Reproduksi Ikan


            Sejak ditemukannya berbagai jenis hormon reproduksi ikan ,beberapa kendala budidaya ikan dapat diatasi.Apakah hormon reproduksi ikan itu dan apa saja jenisnya?


            Untuk memanipulasi dan memacu produksi suatu jenis ikan yang sulit dibudidaya dalam keadaan normal,maka penggunaan hormon reproduksi ikan di nilai sangat membantu.  Di Indonesia ,pengguna hormon reproduksi ini telah banyak
digunakan.Namun apakah hormon reproduksi ikan itu,dan apa saja jenis – jenisnya belum banyak orang tahu.Berikut pengertian dan klasifikasi hormon reproduksi .
Pengertian hormon
            Hormon reproduksi adalah suatu zat kimia organik yang dihasilkan oleh sel atau sekelompok sel tertentu (kelenjar endokrin) yang normal dan sehat pada suatu organ tertentu.Didalam tubuh,jumlahnya terbatas dan dialirkan langsung kedalam pembuluh darah menuju tempat yang untuk mempengaruhi aktivitas koordinasi dan integrasi bagian – bagian organ seluruh tubuh suatu individu.
Klasifikasi hormon
            Di lihat  dari cara kerjanya, hormon reproduksi diklasifikasikan menjadi dua kelompok yaitu:
1.Hormon reproduksi primer.
            Hormon reproduksi primer merupakan hormon-hormon yang secara langsung terlibat didalam berbagai aspek reproduksi seperti spermatogenesis ,ovulasi,kelakuan kelamin,fertilasi,transportasi sel telur,implantasi,pemeliharaan kebuntingan,proses kelahiran,laktasi,kelakuan induk,dan lain-lain.
2.Hormon reproduksi sekunder
            Secara umum,hormon ini merupakan jenis hormon  yang penting artinya untuk proses metabolisme suatu individu,sehingga memungkinkan terjadinya proses reproduksi primer yang tidak bisa bekerja secara sempurna.atau boleh dikatakan semua hormon dalam tubuh yang tanpa bantuan hormon ini maka hormon reproduksi primer tidak bekerja secara maksimal.atau boleh dikatakan semua hormon dalam tubuh yang tanpa bantuan hormon ini maka hormon reproduksi primer tidak bekerja secara maksimal.Hal ini terbukti bila salah satu hormon reproduksi sekunder dalam tubuh dihilangkan dari dalam tubuh ,kemudian ikan disuntikkan hormon reproduksi primer,maka respon yang menjadi sasaran hormon yang disuntikkan tadi hasilnya tidak memuaskan.
Jenis-jenisnya
            Yang termasuk hormon reproduksi sekunder antara lain;STH atau GH (Gonadotropine Hormone),TSH, ACTH (Adenocortico Thyroid Hormone),Vasopressin atau ADH,Thyroxine,Aldosterone,Insulin,Parathormone.
Sedangkan yang termasuk jenis-jenis hormon reproduksi primer adalah:
1.FSH (Fallicle Stimulating Hormone)
            FSH merupakan hormon yang dihasilkan oleh kelenjar Hipofisa anterior.fungsi hormon ini pada induk betina,dapat merangsang perkembangan folikel melalui mekanisme yang hingga kini belum dapat diterangkan.Dibantu oleh LH (Luteinizing Hormone),membuat perkembangan folikel dan ovarium dapat mencapai kematangan sempurna.sedangkan pada induk jantan,dapat merangsang spermatogenesis (pembentukan sel spermatozoa)dalam tubuh seminiferi testis.
2.LH (Luteinizing Hormone)/ICSH (Interstitial Cell Stimulating Hormone).
            LH dan ICSH merupakan hormon yang dihasilkan oleh hipofisa anterior dan mempunyai fungsi:pada induk betina ,membantu perkembangan folikel sehingga dapat mencapai pematangan sempurna,merangsang produksi estrogen dan progesteron,serta ovulasi.sedangkan pada induk jantan,dapat merangsang sel-sel Leydig dari testis untuk mensintesa dan mensekresikan hormon testoteron.
3.LTH (Luteotropic hormone)atau Prolactin.
            Prolactin merupakan hormon yang dihasilkan oleh kelenjar hipofisa anterior yang berfungsi merangsang pertrumbuhan kelenjar susu dan proses laktasi induk betina.
4.HCG (Human Chorionic Gonadotropin)
            HCG merupakan hormon yang terdapat dalam darah maupun air seni wanita hamil muda yang dihasilkan oleh jaringan plasenta.fungsi biologiknya hampir sama dengan LH/ICSH termasuk efek Lutealnya yaitu merangsang memproduksi progesteron yang cukup untuk merangsang terjadinya kehamilan.
5.PMS (Pregnat Mare Serum)
          
  PMS adalah hormon yang terdapat dalam serum bangsa kuda bunting,yang dihasilkan oleh jaringan plasenta.Secara biologik mempunyai daya kerja merangsang terbentuknya folikel,PMS sangat banyak mengandung ungsur daya kerja FSH dan sedikit LH.  


Daftar G
            Untuk memperoleh hormon reproduksi ini memang tidak mudah karena selain harganya yang mahal,juga tidak tersedia di pasaran bebas.Hormon ini tergolong jenis obat keras (masuk daftar G).Karena itu pula untuk memperolehnya harus memesan terlebih dahulu .dan atau harus dengan resep dokter (umum / doktrer hewan).
            Dalam penggunaannya diperlukan pengawasan yang ketat.Hal ini perlu diperhatikan karena apabila dalam penggunaannya (budidaya ikan) tidak memenuhi anjuran pemakaiannya (tidak terkontrol),maka bisa berakibat fatal baik pada ikan budidaya maupun pada manusia yang mengkonsumsi ikan tersebut.perlu juga di perhatikan,hormon ini hanya boleh digunakan pada hewan dan dilarang digunakan untuk manusia. 
Share this article :

0 comments :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Subcribe Me

Azaria Network
Veritra Sentosa International | Bisnis MLM Ustad Yusuf Mansyur | MLM Terbaru |

Translate

Popular Posts

Sahabat Aquamina

 

Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Aquamina - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Aquamina