Maliharjo News :

*****

-
-
Home » » Raksasa Laut Itu Ditarik 15 Orang Untuk Sampai ke Daratan

Raksasa Laut Itu Ditarik 15 Orang Untuk Sampai ke Daratan

Para crew dari Catalina Island Marine Isntitute berpose memegangi Oarfish sepanjang 5,5 meterPara crew dari Catalina Island Marine Isntitute berpose memegangi Oarfish sepanjang 5,5 meterFoto: Reuters
California,  Sedang asyik snorkeling, seorang instruktur selam yang sekaligus peneliti menemukan seonggok bangkai raksasa di lepas pantai California, Amerika Serikat pada akhir pekan lalu. Bangkai berukuran 5,5 meter tersebut kemudian diketahui sebagai Oarfish.

Untuk menarik si monster ke daratan, instruktur dari Catalina Island Marine Institute bernama Jasmine Santana, sang penemu monster tersebut kemudian mengerahkan lebih dari 15 orang rekannya. Oarfish sendiri diketahui sebagai ikan laut raksasa. Jenis ikan ini memiliki tulang sejati terpanjang di dunia. Panjang ikan laut ini bisa mencapai 15 meter. Ikan ini pun jarang sekali dijumpai karena hidupnya di kedalaman lebih dari satu kilometer di bawah permukaan laut.

Pun karenanya raksasa laut yang kemudian didaulat sebagai ular laut raksasa itu juga tak pernah menjadi objek studi penelitian. Pihak staf Catalina Marine Institute pun angkat bicara perihal penemuan langka ini. Staf ahli bahkan menyebutkan penemuan itu bisa terjadi sekali seumur hidup.

"Kami tak pernah melihat ikan sebesar ini. Oarfish terakhir yang kami temukan hanya sepanjang 1 meter," ujar Mark Waddington, seorang kapten kapal Tole Mour.

Kepada AP Selasa (15/10), Mark Waddington pun membeberkan kisah penemuan tersebut. Menurutnya, kala itu Santana tengah snorkeling dalam acara liburan staf tempatnya bekerja ke wilayah Pantai Toyon, Pulau Santa Catalina. Jarak pantai dari pulau utama sekitar 19 kilometer. Kemudian Santana melihat monster itu melayang-layang di dalam air. Santana bahkan sempat harus menariknya sendirian hingga sejauh 22 meter menuju daratan sebelum para staf lain membantunya.


"Dia (Santana) mengatakan, 'saya harus menarik ikan ini keluar dari sini atau orang takkan memercayai saya, “ tutur Waddington. Dan pada Selasa (15/10), bangkai raksasa laut itu pun dipamerkan kepada pelajar SMP yang mengunjungi Catalina Island Marine Institute . Bangkai raksasa tersebut rencananya akan dikubur di pasir hingga hanya tulang yang tersisa. Tulang lalu akan direkonstruksi dan dipamerkan. (MSR)
Share this article :

0 comments :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Subcribe Me

Azaria Network
Veritra Sentosa International | Bisnis MLM Ustad Yusuf Mansyur | MLM Terbaru |

Translate

Popular Posts

Sahabat Aquamina

 

Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Aquamina - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Aquamina