Maliharjo News :

*****

-
-
Home » , » Cara Memancing Ikan Toman

Cara Memancing Ikan Toman


Sebelum kita mengetahui berbagai resep umpan Toman dan Gabus sedikit kita mengetahui sifat dasar ikan-ikan tersebut. (semua resep ini juga didapat dari berbagai forum dan pengalaman beberapa teman)

Sifat Dasar Ikan Toman dan Ikan Gabus


Baik ikan toman dan ikan gabus maupun ikan yang lain memiliki sifat yang hampir sama yaitu tidak tahan terhadap panas matahari dimana panas terik tersebut menyebabkan kondisi air di danau menjadi hangat sehingga ikan akan pergi ke pinggir-pinggir danau atau bersembunyi di bawah ranting-ranting pohon yang telah rebah untuk berteduh.

Kondisi seperti ini menyebabkan kita sulit untuk memancing dengan teknik popping dan lagi teknik popping ini memerlukan kondisi fisik yang prima dan danau yang luas dan bebas hambatan untuk lemparan maupun tarikan.

Ikan toman kita ketahui adalah jenis ikan predator dimana dia akan memburu ikan–ikan yang kecil untuk dimangsa, dan pada saat kondisi panas biasanya ikan-ikan akan pergi ke pinggir danau termasuk ikan toman yang selalu bergerak untuk mencari mangsa.

Nah untuk kondisi seperti ini kita memerlukan memancing teknik dasaran yaitu umpan dilempar dan dibiarkan sambil menunggu ikan toman datang memakannya.

Ikan toman adalah ikan pemakan daging jadi anda bisa mengunakan jenis daging ikan apa saja, atau yang biasa dipakai dengan menggunakan daging ayam ambil 1/4 dada daging ayam ras (pedaging) lalu potong kecil-kecil kira-kira 2 cm kemudian buang kulit, lemak dan tulang lalu di kaitkan pada kail sebanyak 2-4 potongan lalu lempar deh pada daerah yang terduga tempat persembunyian ikan toman.

Cara mancing ikan Toman dan Gabus dengan teknik Casting/Popping.

Veritra Sentosa International | Bisnis MLM Ustad Yusuf Mansyur | MLM Terbaru |
Pastikan anda memancing di pagi hari atau sore hari. Mengapa? Sebab ikan belum begitu mencari daerah pinggiran yang sulit untuk dicasting.

Bila anda memancing casting atau popping di siang hari, tidaklah mengapa asal bisa bersabar saja. Bila menggunakan umpan froggy, anda harus pandai-pandai mengatur tarikan hingga seperti alami.

Bila menggunakan umpan popper untuk mencing ikan gabus atau ikan toman, pun sama, tetaplah perlahan-lahan menariknya agar mirip dengan ikan kecil sungguhan.

Bersabar lebih sangat diperlukan supaya langkah kaki anda tidak terdengar atau bila menggunakan perahu, maka pastikan anda telah bertempat di situ 1 jam-an.

Gunakan senar atau kenur yang kuat untuk beban maksimal 20 kg agar kita tidak khawatir putus. Gunakan Kail pancing ukuran 8 dan jangan ragu untuk merubah ukurannya di lokasi, bila ukuran toman di tempat tersebut rata-rata pada hari itu kecil ikannya.

Joran haruslah fast tapper. Sebab liarnya gerakan ikan toman, di khawatirkan akan merusak/mematahkan joran yang slow tapper, kecuali bila emang bahan dan merknya bagus tidak mengapa.

Reel tidak perlu cari yang mahal, carilah di toko pancing online atau toko pancing lainnya yang sedang, sekiranya harga 400 ribuan itu sudah mumpuni ; awet, kuat, dan mantap. Bisa untuk kekuatan drag 5 kg, senar kurang lebih 200 meteran.



Sumber :http://seruyanfishingclub.blogspot.com/


Share this article :

0 comments :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Subcribe Me

Azaria Network
Veritra Sentosa International | Bisnis MLM Ustad Yusuf Mansyur | MLM Terbaru |

Translate

Popular Posts

Sahabat Aquamina

 

Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Aquamina - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Aquamina